Blackberry Z10

Smartphone ini merupakan produk pertama Blackberry yang menggunakan OS Blackberry 10. Dapatkan pengalaman baru dalam menggunakan Blackberry dengan layar sentuh penuh tanpa keypad. Berikut ini adalah spesifikasi lengkap Blackberry Z10.

Processor dan RAM Blackberry Z10


Blackberry Z10 hadir menggunakan processor Dual Core 1,5 Ghz serta menggunakan RAM berukuran 2 GB. Anda akan merasakan kecepatan dalam menggunakan Blackberry Z10.

Kamera Blackberry Z10


Blackberry Z10 menggunakan kamera utama 8 MP dan kamera depan 2 MP. Kamera utama tersebut mampu mengambil video full HD.

Baterai Blackberry Z10

Anda tidak perlu khawatir dengan daya tahan baterai Blackberry Z10, dengan 1800 mAh Blackberry Z10 mampu bertahan siaga 390 jam serta talk time 10 jam.

Fitur Blackberry Z10:

Blackberry Hub

Fitur ini memungkinkan menyimpan seluruh pesan yang masuk ke dalam suatu tempat, sehingga akan mempermudah anda dalam pencarian pesan.

Blackberry Flow

Fitur ini membuat anda dapat berpindah antar aplikasi dengan cepat.

Harga Blackberry Z10

Anda bisa mendapatkan Blackberry 10 dengan harga Rp. 3.400.00 (per Mei 2014). Kompetitor untuk smartphone ini diantaranya Asus Zenfone 6 Anda pilih yang mana ? :D

Apple IPhone 5S

Apple menggebrak pasar dengan produk unggulan terbarunya yaitu Apple IPhone 5 S. Smartphone yang ditujukan untuk pasar high end ini hadir dengan design paling tipis, paling ringan serta dengan kinerja paling cepat. Berikut ini adalah ulasan mengenai Apple Iphone 5S :

Processor dan RAM Apple IPhone 5S

Produk unggulan apple yang telah dinantikan kehadirannya oleh banyak orang ini dilengkapi dengan processor A7. Processor ini memiliki kinerja hingga 2 kali lebih cepat dibandingkan dengan chip A5 yang digunakan pada IPhone versi sebelumnya. Selain itu processor ini diklaim lebih hemat daya, sehingga pemakaian baterai tidak boros.

Layar Apple IPhone 5S

Apple IPhone 5S menggunakan layar berukuran 4 Retina Display. Resolusi yang ditampilkan mencapai 1136 x 640 px dengan kedalaman hingga 326 ppi. Gambar yang dihasilkan begitu nyata dan jelas.

Operating Sistem Apple IPhone 5S

Aplle Iphone 5S menggunakan operating sistem iOS7 yang merupakan salah satu sistem operasi terhebat di dunia.

Fitur Apple IPhone 5S

Apple Maps

Dengan Apple Maps yang khusus dibuat oleh Apple, anda tidak perlu khawatir tersesat. Aplikasi ini bisa memberikan informasi lalu lintas terkini sehingga anda bisa menghindari kemacetan dan juga Apple Maps ini mampu menampilkan gambar secara 3D sehingga tampilan terasa begitu nyata.

Siri

Siri yaitu suatu aplikasi asisten pribadi yang dikembangkan oleh Apple. Aplikasi ini mampu menjawab berbagai macam pertanyaan yang anda ajukan. Dengan aplikasi ini seolah kita memiliki asisten pribadi.

iCloud

Dengan aplikasi ini anda dapat menyimpan hasil foto, file ataupun dokumenlainnya secara otomatis. sehingga anda tidak perlu khwatir kehilangan data data pribadi anda.

Harga Apple IPhone 5S

Aplle menawarkan Apple IPhone 5S ini dengan harga Rp. 8.000.000 (per Mei 2014).

Asus ZenFone Series

Asus memperkenalkan smartphone unggulan mereka yaitu Asus ZenFone. Dalam ZenFone series ini Asus memperkenalkan tiga produk sekaligus yaitu Asus ZenFone 4, Asus ZenFone 5 dan Asus ZenFone 6. Yang berbeda dari kompetitornya yaitu Asus ZenFone Series menggunakan intel atom sebagai processornya. Berikut ini adalah spesifikasi Asus ZenFone :

Asus ZenFone 4

Processor dan RAM

Asus ZenFone menggunakan processor intel atom Z2520 dengan kecepatan 1,2 Ghz. Untuk RAM, smartphone ini dilengkapi dengan RAM sebesar 1 GB. Kemampuan tersebut cukup mumpuni guna menjalankan berbagai aplikasi favorit anda.

Kamera

Untuk kamera, Asus membenamkan kamera utama berukuran 5 MP pada bagian belakang dan kamera depan berukuran 0,3 MP.

Memory

Dengan kapasitas 8 GB ditambah dengan 5 GB ASUS Web Storage, ruang penyimpanan file anda akan terasa sangat lega.

Harga Asus ZenFone 4

Asus ZenFone 4 dipasarkan dengan harga Rp 1.099.000 (per Mei 2014).

Asus ZenFone 5

Processor dan RAM

Asus ZenFone menggunakan processor intel atom Z2560 dengan kecepatan 1,6 Ghz. Untuk RAM sama dengan Asus ZenFone 4, smartphone ini dilengkapi dengan RAM sebesar 1 GB.

Kamera

Untuk kamera, Asus membenamkan kamera utama berukuran 8 MP pada bagian belakang dan kamera depan berukuran 2  MP.

Memory

Sama dengan Asus ZenFone 4,  Asus ZenFone 5 dibekali dengan kapasitas 8 GB ditambah dengan 5 GB ASUS Web Storage.

Harga Asus ZenFone 5

Asus ZenFone 5 dipasarkan dengan harga Rp 2.099.000 (per Mei 2014).

Asus ZenFone 6

Processor dan RAM

Asus ZenFone menggunakan processor intel atom Z2580 dengan kecepatan 2,0 Ghz. Untuk RAM , smartphone ini dilengkapi dengan RAM sebesar 2 GB.

Kamera

Untuk kamera, Asus membenamkan kamera utama berukuran 13 MP pada bagian belakang dan kamera depan berukuran 2  MP.

Memory

Asus ZenFone 6 dibekali dengan kapasitas 8 / 16 GB ditambah dengan 5 GB ASUS Web Storage.

Harga Asus ZenFone 6

Asus ZenFone 6 dipasarkan dengan harga Rp 3.099.000 (per Mei 2014).

Asus ZenFone Series menggunakan Operating System Android 4.3 Jelly Bean yang dapat diupgrade ke Android Kitkat. Warna yang tersedia ada Red, Cream, White dan Black.

Nokia X Dual SIM

Smartphone dari NOKIA dengan dual SIM card

Bagi anda yang kangen menggunakan produk nokia, Nokia X Dual SIM mungkin bisa menjadi obatnya. Nokia X Dual SIM hadir dengan fitur dual SIM card GSM. Jadi bagi anda yang memiliki lebih dari 1 SIM card tidak perlu lagi membawa lebih dari satu perangkat. Berikut ini adalah spesifikasi smartphone Nokia X Dual SIM.

Processor dan RAM

Nokia X Dual SIM dilengkapi dengan prosesor Dual Core Cortex A-5 berkecepatan 1 GHz dengan RAM sebesar 512 MB yang akan memudahkan anda dalam menjalankan beberapat aplikasi.

Kamera

Nokia X Dual SIM dilengkapi dengan kamera belakang berukuran 3,15 MP. Hasil yang didapat dengan kamera ini cukup bagus. Selain itu dengan kamera 3,15 MP anda tidak perlu khawatir dengan kapasitas penyimpanan memori anda. Karena gambar yang dihasilkan ukuran filenya tidak terlalu besa sedangkan Nokia X Dual SIM memiliki memori internal sebesar 4 GB

Dimensi

Smartphone ini memiliki dimensi  11,5x6,3x1,0 cm. Dengan ukuran yang cukup mungil anda dapat memasukkan ke dalam kantong baju anda dengan mudah. Selain itu smartphone ini juga terasa ringan, serta nyaman digenggam. Hadir dengan berbagai warna pilihan, menjadikan smartphone ini terasa meriah.

Layar

Nokia X Dual Sim memiliki kualitas gambar yang tajam dengan dukungan layar IPS berukuran 4”. Tampilan juga terlihat jernih berkat kedalaman warna yang mencapai 16 juta warna dan resolusi  480x800 px.

Operating Sistem

Nokia membenamkan android 4.2 jelly bean pada smartphone ini.

Harga Nokia X Dual SIM

Dengan harga Rp 1.299.000 (per Mei 2014), Nokia X Dual SIM cukup menggoda untuk dimiliki bagi anda yang menginginkan smartphone dual SIM yang simple dan compact.

Force Close Aplikasi Android


Mungkin sebagian dari kita pernah mengalami aplikasi android kita tiba tiba mengalami "force close". Hal tersebut tentu membuat kita tidak nyaman. Lalu apa sebenarnya Force Close itu ? Force close yaitu aplikasi yang secara otomatis berhenti saat aplikasi tersebut dengan berjalan.  Berikut ini adalah penyebab force close dan cara mengatasinya.

Penyebab Force Close aplikasi Android serta cara mengatasinya

Force close bisa disebabkan oleh berbagai faktor, diantaranya adalah sebagai berikut :
  • Aplikasi atau game yang tidak sesuai dengan sistem android yang kita pakai. Misalnya aplikasi android yang seharusnya digunakan untuk android ICS, namun kita pakai pada android Gingerbread, maka besar kemungkinan aplikasi tersebut akan mengalami forceclose dikarenakan adanya perbedaan registry di dalam sistem operasi. Apabila demikian yang terjadi, segera ganti aplikasi yang tidak sesuai dengan sistem operasi android kita. Pastikan aplikasi yang akan kita install pada android kita telah sesuai dengan sistem yang diperlukan oleh aplikasi.
  • File data yang tidak sesuai dengan tipe GPU maupun processor.Terkadang ada pengguna android yang mendownload paket game+data yang tidak sesuai dengan devicenya, sehingga saat dijalankan, aplikasi tersebut akan mengalami force close. Solusinya download paket game+data yang sesuai dengan device kita.
  • Salah dalam hal penempatan file data. Suatu aplikasi terkadang membutuhkan file atau data pendukung agar aplikasi bisa berjalan dengan baik, permasalahannya terkadang kita salah menempatkan file atau data pendukung tersebut tidak pada folder yang seharusnya. Hal ini dapat mengakibatkan force close saat aplikasi dijalankan. Solusinya perhatikan dengan seksama petunjuk instalasi suatu aplikasi.
  • Sistem android kita memang rusak / crash. Kejadian ini bisa disebabkan oleh virus, kesalahan penginstalan aplikasi atau ROM, aplikasi yang tidak sempurna yang kita install pada android kita. Soluasinya uninstall aplikasi aplikasi yang sekiranya menimbulkan masalah. Lakukan reboot pada perangkat anda. Hapus data aplikasi atau program cache. Apabila masih terjadi force close, mungkin sistem operasi android anda harus diinstall ulang. 

Samsung Galaxy S4

Samsung Galaxy S4 merupakan salah satu produk unggulan samsung. Smartphone yang ditujukan untuk pasar kelas atas ini sangat layak untuk anda lirik. berikut ini adalah ulasan tentang Samsung Galaxy S4

Desain Samsung Galaxy S4

Sebagai salah satu seri unggulan samsung, Galaxy S4 tampil berkelas dengan ketebalan yang hanya 0,79cm dan berat hanya 130 gr. SmartphonGe ini terasa nyaman digenggam dan ringan. Material body terbuat dari polikarbonat dengan balutan metal pada bagian sampingnya.

Processor dan RAM Samsung Galaxy S4

Saumsung Galaxy S4 dilengkapi dengan processor octacore 1,6 Ghz serta RAM sebesar 2 GB. Processor dan RAM dengan spesifikasi demikian akan menjamin kecepatan dalam menjalankan berbagai aplikasi maupun bermain game.

Kamera Samsung Galaxy S4

Untuk kamera, samsung galaxy S$ dilengkapi dengan 13 MP kamera utama dan 2 MP kamera depan. Kualitas gambar yang dihasilkan begitu tajam dan jernih. Anda dapat menangkap momen-momen penting dengan sempurna.

Layar Samsung Galaxy S4

Samsung Galaxy S4 dilengkapi dengan layar sAMOLED dengan kedalaman 16 juta warna serta resolusi layar 1920 px X 1080 px. Hasilnya, tampilan grafik Samsung Galaxy S4 begitu memuaskan. 

Operating System 

Samsung membenamkan OS Android 4.2 Jelly Bean dalam perangkat ini.

Fitur Samsung Galaxy S4

Story Album

Dengan fitur ini anda dapat mengatur foto-foto yang telah anda ambil sesuai dengan cara yang anda mau.

Group Play

Fitur ini memungkinkan anda dapat bermain game secara bersamaan dengan teman-teman anda. selain itu anda juga dapat berbagi dokumen dengan lebih mudah dengan teman-teman anda.

Suara dalam gambar

Kini anda dapat menambahkan suara pada foto yang telah anda ambil. dengan demikian, momen yang anda abadikan dalam foto akan lebih berkesan dengan tambahan adanya suara yang anda rekam.

S Voice

Dengan fitur ini anda Samsung Galaxy S4 dapat menerima perintah suara anda. Anda dapat mengirim SMS, Email, mengatur volume hanya dengan suara anda.

S Health 

Fitur ini sangat berguna bagi anda yang suka berolah raga. Fitur ini dapat membantu latihan anda dengan mencatat semua catatan latihan dan informasi lain yang berhubungan dengan kegiatan olahraga anda.

Samsung Whatch On

 Fitur ini memungkinkan anda terhubung dengan televisi anda di rumah. Anda dapat mengatur televisi anda dengan Samsung Galaxy S4

Smart Pause

Fitur ini merupakan salah satu fitur yang sangat menarik dari Samsung Galaxy S4. Anda tidak perlu menekan tombol pause ketika anda ingin menghentikan tampilan video. Cukup alihkan pandangan anda dari layar, maka video akan berhenti sementara, sehingga anda tidak akan kehilangan momen ketika anda sedang menonton video.

Air View / Air Gesture

Lambaikan tangan anda di atas layar untuk menjawab telepon. Selain itu anda dapat juga mengganti musik, browsing tanpa menyentuh layar. Untuk mengatur tampilan foto anda tidak perlu menyetuh layar. Cukup tempatkan jari anda 5 cm dari layar, maka anda dapat mengatur tampilan foto.

 Harga Samsung Galaxy S4

Anda dapat memiliki samsung Galaxy S4 dengan Rp . 6.195.000 (harga per Mei 2014) . Untuk smartphone sekelas yang dapat anda jadikan pertimbangan antara lain LG L2. Bagaimana, anda tertarik?

LG G2

Ulasan smartphone LG G2

Pabrikan LG, kembali menghadirkan smartphone high end. LG G2 hadir untuk anda yang membutuhkan smartphone untuk bisnis dan multimedia. yang unik dari LG G2 yaitu tombol pada bagian belakang LG G2 yang berfungsi sebagai navigasi, volume dan tombol kamera. Hal ini menjadikan LG G2 menjadi smartphone pertama didunia yang hadir tanpa tombol pada bagian samping. Bagi anda yang hobi bermain game, LG G2 merupakan pilihan yang dapat anda pertimbangkan. Berikut ini ulasan mengenai spesifikasi LG G2.

Processor dan RAM LG G2

LG G2 dilengkapi dengan processor Quad Core 2.2 Ghz.  Untuk ukuram RAM, LG menyematkan RAM sebesar 3 GB pada smartphone ini. Dengan kemampuan processor dan RAM yang demikian, tentu anda akan menikmati kecepatan dalam menjalankan bermacam aplikasi.

Layar LG G2

Untuk antar muka, LG G2 menggunakan layar IPS LCD berukuran 5,9" dengan kedalaman warna 16 juta warna serta resolusi 1080 x 1920 px. Dengan layar tersebut, gambar yang dihasilkan akan terlihat sangat jelas dan jernih. Mata anda akan nyaman saat bermain game, browsing maupun menonton video.Dengan dimensi 15,7 cm X 8,1 cm x 0,83 cm, smartphone LG G2 cukup nyaman digenggam.

Kamera LG G2

LG G2 dipersenjatai dengan 13 MP kamera utama dan 2 MP kamera depan. Gambar yang dihasilkan jernih serta tajam, sehingga tidak akan ada momen anda yang terlewatkan apabila menggunakan kamera pada LG G2.

Operating System LG G2

 LG G2 menggunakan operating system Andoid 4.4 Kitkat yang merupakan android terbaru saat ini.

Baterai LG G2 Pro

LG G2 dilengkapi dengan baterai berkapasitas 3200 mAh. Dengan baterai berkapasitas jumbo tersebut, LG G2 akan setia menemani anda sepanjang hari tanpa meminta pengisian daya kembali.

Harga LG G2

LG G2 bisa anda dapatkan dengan harga Rp. 7.129.000 (harga per Mei 2014). Smartphone sekelas yang dapat menjadi pembanding yaitu Samsung Galaxy S4. Bagaimana, anda tertarik ? kalo saya iya... hehehe